- Kapolres Kampar Tanamkan Nilai Cinta Lingkungan Sejak Dini Lewat Program Green Policing di TK Pertiwi
- BNNP Riau Ungkap Empat Kasus Narkotika, Sita 6,1 Kg Sabu dan 970 Butir Ekstasi
- Mobil Xpander Hilang Kendali, Tabrak Brio dan Pohon di Dekat Taman Labuay Pekanbaru
- Polsek Batu Hampar Sosialisasikan Green Policing, Ajak Siswa TK Cinta Lingkungan Sejak Dini
- Pastikan Disiplin Anggota, Kapolres Kampar Lakukan Inspeksi Mendadak Senpi Dinas
- Tim Subdit I Ditresnarkoba Polda Riau Gulung Sindikat Narkoba, Sita 923 Ekstasi dan 1,3 Kg Sabu
- Lewat Konsep Green Policing, Kapolda Riau Ajak Pelajar Darma Yudha Jadi Generasi Penjaga Bumi
- Tim Raga Polres Pelalawan Gelar Patroli Gabungan, Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Akhir Pekan
- Green Policing dan Keterampilan Public Speaking Jadi Fokus Kapolda Riau dalam Pembinaan Personil
- Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Terungkap, Dua Pelaku Diamankan Ditresnarkoba Polda Riau
Polres Siak Tangkap Pria Pengedar Narkoba di Kandis, 5 Paket Sabu Disita
Keterangan Gambar : Barang bukti yang berhasil disita petugas
Fn-Indonesia.com. Siak - Satuan Reserse
Narkoba Polres Siak berhasil menangkap seorang pria berinisial BTL (39) yang
diduga terlibat dalam penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Penangkapan
dilakukan di Jalan Dahlia RT. 001 RW. 006, Kelurahan Kandis Kota, Kecamatan
Kandis, Kabupaten Siak pada Kamis (13/06/2024).
Kasat Res Narkoba Polres Siak, AKP Riza Effyandi,
SH., MH, menerangkan bahwa penangkapan ini berawal dari informasi masyarakat
tentang adanya transaksi narkoba yang sering terjadi di lokasi tersebut.
“Menanggapi informasi ini, tim operasional Satres
Narkoba Polres Siak yang dipimpin oleh Ipda Nober M.J Sinaga, S.H., melakukan
penyelidikan dan berhasil mengamankan tersangka sekitar pukul 21.30 WIB.” Ujar Kasat
Senin (24/6/24)
Baca Lainnya :
- Wakajati Kepulauan Riau Ajukan Penghentian Penuntutan Berdasarkan Keadilan Restoratif0
- Remaja Pencuri Motor Dibekuk Setelah Terekam CCTV0
- Ayah dan Anak Kompak Edarkan Sabu di Balik Usaha Laundry0
- Polisi Tangkap Pengedar Ekstasi di Pekanbaru, 500 Butir Pil Disita0
- Pria Diamankan Polisi Setelah Menggelapkan Motor Teman di Pekanbaru0
Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan 5
paket narkotika jenis sabu dengan berat kotor 0,76 gram yang telah dilemparkan
oleh tersangka. BTL mengaku bahwa sabu tersebut adalah miliknya yang diperoleh
dari seorang DPO berinisial RZA atau F.
Selain sabu, petugas juga mengamankan barang bukti
lainnya berupa telepon genggam yang digunakan pelaku dan beberapa barang lain
yang diduga terkait dengan tindak pidana tersebut.
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K., M.S.I.,
melalui AKP Riza Effyandi menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Siak
untuk segera melaporkan kepada kepolisian terdekat jika melihat, mendengar,
atau mengetahui adanya dugaan tindak pidana penyalahgunaan narkoba.
"Bersama kita perangi narkoba," tegas
AKP Riza, mengakhiri keterangannya.