- Polda Riau Tanggapi Insiden Anarkis Saat Penertiban PETI di Kuantan Singingi, Pelaku Segera Diproses Hukum
- Kapolres Kampar Tanamkan Nilai Cinta Lingkungan Sejak Dini Lewat Program Green Policing di TK Pertiwi
- BNNP Riau Ungkap Empat Kasus Narkotika, Sita 6,1 Kg Sabu dan 970 Butir Ekstasi
- Mobil Xpander Hilang Kendali, Tabrak Brio dan Pohon di Dekat Taman Labuay Pekanbaru
- Polsek Batu Hampar Sosialisasikan Green Policing, Ajak Siswa TK Cinta Lingkungan Sejak Dini
- Pastikan Disiplin Anggota, Kapolres Kampar Lakukan Inspeksi Mendadak Senpi Dinas
- Tim Subdit I Ditresnarkoba Polda Riau Gulung Sindikat Narkoba, Sita 923 Ekstasi dan 1,3 Kg Sabu
- Lewat Konsep Green Policing, Kapolda Riau Ajak Pelajar Darma Yudha Jadi Generasi Penjaga Bumi
- Tim Raga Polres Pelalawan Gelar Patroli Gabungan, Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Akhir Pekan
- Green Policing dan Keterampilan Public Speaking Jadi Fokus Kapolda Riau dalam Pembinaan Personil
Polsek Siak Kecil Gelar Bimtek untuk Pastikan Pemilu 2024 Aman dan Jujur

Keterangan Gambar : Foto: Humas Polres Bengkalis
FN Indonesia Siak Kecil - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Polsek Siak Kecil menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk memastikan para petugas Panitia Pemilihan Suara (PPS) dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kecamatan Siak Kecil dapat menjalankan tugas mereka dengan penuh integritas dan kejujuran.
Kapolsek Siak Kecil, Ipda Dr. Eko WN Besari, dalam acara tersebut menegaskan pentingnya menjalankan tugas sesuai dengan sumpah jabatan dan fakta integritas. Ia mengingatkan bahwa segala bentuk ketidakjujuran dapat memengaruhi kelancaran pemungutan suara dan berpotensi mengganggu stabilitas keamanan.
“Penyelenggara Pilkada harus mematuhi etika dan norma yang berlaku, agar tidak terjerumus dalam pelanggaran atau kecurangan yang bisa merugikan banyak pihak. Sedikit saja kesalahan dapat memperburuk keadaan dan menarik perhatian nasional,” tegas Kapolsek.
Baca Lainnya :
- Ciptakan Situasi Damai Pilkada Serentak, Polda Riau Kirimkan 1.615 Personil Pengamanan0
- Memasuki Masa Tenang, PPK Tenayan Raya Himbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih, Tolak Money Politik0
- Penahanan Helena Dinilai Cacat Hukum, PH Akan Gugat Prapid Polda Riau0
- Bhabin Kota Ajak Sopir Angkot, Jaga Kamtibmas dan Keselamatan Menjelang Pemilukada 20240
- Road Show ke Kantor PPK dan Panwaslu Wilayah Pesisir, Kapolres : Semua Unsur Siap Amankan Pilkada 20240
Eko juga menambahkan, sebagai penyelenggara, petugas PPS dan KPPS harus menjaga kepercayaan publik dengan tidak menyalahgunakan wewenangnya.
“Kami tidak ingin ada warga kami yang terjerat hukum karena kelalaian dalam bertugas. Oleh karena itu, mari kita saling mengingatkan untuk menjaga integritas dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab,” ujarnya.
Mengakhiri penyampaian, Kapolsek Eko mengajak seluruh petugas untuk bekerja sama menjaga Pilkada Serentak 2024 di Kecamatan Siak Kecil berjalan dengan aman, damai, dan kondusif.
“Mari kita pastikan Pilkada berjalan jujur, agar situasi tetap terkendali dan tercipta Kamtibmas yang kondusif,” tutupnya.
Dengan komitmen ini, diharapkan Pemilu 2024 di Kecamatan Siak Kecil dapat berlangsung dengan lancar dan sesuai harapan masyarakat. (***)