Petugas Padamkan Kebakaran Kolam Minyak Mentah PT BSP di Siak

Petugas Padamkan Kebakaran Kolam Minyak Mentah PT BSP di Siak

By FN INDONESIA 02 Sep 2024, 09:07:22 WIB Daerah
Petugas Padamkan Kebakaran Kolam Minyak Mentah PT BSP di Siak

Siak, FNIndonesia.com - Kebakaran Kolam vite minyak mentah milik PT Bumi Siak Pusako (BSP) yang berada di simpang GS, Jalan Lintas Manroad, Desa Zamrud, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak, Riau akhirnya berhasil dipadamkan. 

PT BSP bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) telah melakukan upaya pemadaman dan mengatasi kebakaran di area cooling pond Pit 3 Lapangan Zamrud. 

General Manager PT BSP, Raihan mengatakan, pihaknya bersama instansi terkait telah berhasil memadamkan kobaran api setelah berjibaku hampir empat jam. 

Baca Lainnya :

"Alhamdulillah Tim BSP sigap dalam mengatasi kejadian kebakaran. Kejadian ini juga tidak berdampak kepada produksi BSP dan produksi masih normal" kata Raihan melalui keterangan tertulis kepada Beritasatu.com, Minggu (1/9/2024). 

Saat ini, tutur Raihan, KKKS BSP sedang melalukan investigasi terkait kebakaran tersebut. Dia mengatakan, kobaran api terjadi pada Sabtu (31/8/2024) sekitar pukul 23.00 WIB di areal Cooling Pond Pit -3 Zamrud.

"Tim yang sedang bertugas segera melakukan tindakan pemadaman dengan peralatan BSP yang ada, dan untuk antisipasi serta percepatan penanganan, tim dari BPBD Siak, PT Arara Abadi, PEP Lirik Terminal Buatan, Manggala Agni Siak, dan PT PHR Minas juga membantu melakukan pemadaman. 

Kata dia, pemadaman dilakukan dengan foam agar api dapat di lokalisir dan dikendalikan lebih cepat. Api dapat dipadamkan sekitar pukul 01.03 WIB. 

"Terkait penyebab kebakaran, tim PT. BSP sedang melakukan investigasi dan tim masih mengumpulkan informasi dan data pendukung untuk mengetahui penyebabnya," pungkasnya. 

Diketahui kolam vite minyak mentah milik PT Bumi Siak Pusako (BSP) terbakar pada Jumat (30/8/2024) sekira pukul 21.25 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan lokasi kejadian jauh dari pemukiman masyarakat. Saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kebakaran dengan mengumpulkan keterangan saksi yang melihat kejadian tersebut.(*) 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment