- Sinergi KPLP dan Ditresnarkoba Polda Riau Berhasil Cegah Peredaran Narkoba di Balik Lapas
- Polda Riau Tangkap Dua Pelaku Pembunuhan Sadis IRT di Kampar, Motif Uang Arisan dan Emas
- Melalui Program JALUR, Polres Inhu Berikan Pelayanan dan Bantuan ke Warga Bantaran Sungai Indragiri
- Bangga! Mahasiswa PCR Torehkan Prestasi di Ajang Pilmapres LLDIKTI Wilayah XVII 2025
- Polsek Kandis Bekuk Dua Pengedar Shabu, 11,21 Gram Barang Bukti Diamankan
- Deteksi Dini Cegah Kamtib, Lapas Pekanbaru Intensifkan Razia Kamar Hunian
- Kapolda Riau Tegaskan Pentingnya Kesadaran Kolektif dalam Penyelamatan TNTN
- Satgas PKH Kembali Selamatkan 311 Hektar Lahan di TNTN, Masyarakat Serahkan Sukarela
- Sinergi TNI-Polri, Danramil dan Camat Sambangi Polsek Pekanbaru Kota Rayakan HUT Bhayangkara 2025
- Presiden Beri Penghargaan Bergengsi kepada Divisi Humas Polri dan Enam Satuan Kerja Lain
Kapolsek Sungai Mandau Himbau Warga Ciptakan Kamtibmas Kondusif Pasca Pilkada Serentak 2024

Keterangan Gambar : Dokumentasi Polsek Sungai Mandau
FN-indonesia.com | SIAK – Kapolsek Sungai Mandau melalui Bhabinkamtibmas Kampung Muara Kelantan, Bripka Polmer Hasibuan, melaksanakan kegiatan Cooling System dengan menyambangi warga di Kecamatan Sungai Mandau pada Senin (02/12/2024) pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif pasca pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.
Dalam kegiatan yang berlangsung di Jl. Lintas Perawang-Siak, Kampung Muara Kelantan, Bripka Polmer Hasibuan memberikan himbauan kepada warga untuk bersama-sama menjaga suasana damai dan sejuk. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus mempererat persatuan dan bekerja sama dengan Polri dalam menciptakan lingkungan yang aman.
Baca Lainnya :
- Hari Pohon Sedunia, RSF dan PHR Taja Pendidikan Lingkungan bersama KPHP Minas Tahura0
- Kapolsek Sungai Mandau Jaga Kamtibmas, Minggu Kasih di Gereja GBI PT. SIR Kampung Muara Kelantan0
- Polsek Sungai Mandau Gelar Patroli Antisipasi C3 dan Curanmor0
- Tim Supervisi Polda Riau bersama Kapolres cek Kantor KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik0
- Penyerahan Berita Acara Hasil Pleno dari PPK Pujud ke Saksi Berjalan Lancar0
Kehadiran Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan mencegah berbagai potensi gangguan keamanan.
Kapolsek Sungai Mandau menyampaikan bahwa kegiatan ini sekaligus menjadi momen untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Ia menegaskan pentingnya kebersamaan dalam menjaga keamanan pasca Pilkada.
Dengan komunikasi yang baik antara aparat dan masyarakat, diharapkan tercipta situasi yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah Kecamatan Sungai Mandau.